Monday, November 7, 2022

Soal Dan Jawaban PAS Fisika Kelas 11 SMA/MA Semester 1 Tahun 2022/2023

Soal PAS Fisika Kelas 11 SMA/MA Tahun 2022/2023 - Kegiatan Penilaian Akhir Semester (PAS) menjadi salah satu penilaian pendidikan sebagai proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk menentukan pencapaian hasil belajar peserta didik selama satu semester.
Soal PAS Fisika Kelas 11
Cakupan penilaian meliputi seluruh indikator yang merepresentasikan semua KD pada semester tersebut. Hasil penilaian akhir semester selanjutnya diolah dan dianalisis untuk mengetahui ketuntasan belajar peserta didik, hasil penilaian ini dapat dimanfaatkan untuk program remedial, pengayaan, dan pengisian rapor

Setiap satuan pendidikan, selain wajib melakukan perencanaan dan proses pembelajaran, juga perlu melakukan penilaian hasil pembelajaran sebagai upaya terlaksananya proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Salah satu bentuk penilaian hasil belajar tersebut adalah Penilaian Akhir Semester (PAS).

Peserta didik diharapkan dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti PAS tahun pelajaran 2022/2023 dengan baik. Persiapan yang baik tentu akan ikut menentukan pencapaian hasil tes peserta didik secara maksimal.

Salah satu upaya persiapan diri yang dapat dilakukan peserta didik adalah mempelajari Kisi-kisi Soal PAS Kelas 11 SMA/MA Tahun 2022/2023 serta mencoba menjawab soal-soal PAS dengan mengerjakan contoh soal Penilaian Akhir Semester yang akan mimin bagikan di akhir postingan ini

Contoh Soal PAS Fisika Kelas 11 SMA/MA


Untuk mengetahui gambaran contoh soal PAS Fisika Kelas 11 SMA/MA Semester 1 Tahun 2022/2023, berikut ini beberapa contoh soal PAS Fisika

1. Gaya Archimedes yang bekerja pada benda saat dimasukkan ke dalam fluida ditentukan oleh... .
A. massa benda dan keadaan benda di cairan
B. volume benda dan keadaan benda di cairan
C. volume benda dan massa jenis cairan
D. massa benda dan massa jenis
E. massa cairan dan kedalaman benda di cairan

2. Berikut ini adalah grafik hubungan antara ρ (massa jenis) dan V (volume) berbagai jenis fluida
Grafik hubungan massa jenis terhadap volume beberapa fluida, Fluida yang memiliki massa yang sama adalah ....
A. air dan minyak
B. air dan alkohol
C. alkohol dan soda
D. alkohol dan bensin
E. bensin dan soda

3. Sebuah gelas ukur diisi dengan suatu cairan. Sebuah bola pingpong yang sangat ringan dibenamkan sepenuhnya ke dalam cairan itu. Perubahan tekanan hidrostatik di suatu titik dalam cairan akibat pembenaman bola pingpong itu tidak bergantung pada .....
A. rapat massa cairan dan volume pingpong
B. tekanan udara luar dan luas penampang gelas ukur
C. rapat massa cairan dan luas penampang gelas ukur
D. tekanan udara luar dan ketinggian titik itu dari dasar gelas ukur
E. ketinggian titik itu dari dasar gelas ukur dan percepatan gravitasi

4. Sepotong besi bermassa 4 kg dan massa jenisnya 8 gr/cm3 dimasukkan ke dalam air yang massa jenisnya 1 gr/ cm3. Di dalam air berat besi tersebut seolah-olah akan hilang sebesar ... .
A. 5 N 
B. 15 N
C. 20 N
D. 35 N
E. 40 N

5. Seekor ikan berada di dalam laut pada kedalaman 25 m. Jika massa jenis air laut 1200 kg/m3, besar tekanan yang dialami ikan sebesar ... . (Pudara = 1atm = 105 Pa, g = 10 m/s2)
A. 2,0 atm
B. 2,5 atm
C. 3,0 atm
D. 3,5 atm
E. 4,0 atm

Untuk mempersiapkan pelaksanaan PAS pada semester 1 Tahun Pelajaran 2022/2023 di jenjang pendidikan atau Madrasah kelas 11 SMA/MA untuk mapel Bahasa Jawa, silahkan anda dapat mengunduh contoh soal PAS Fisika yang disertai kunci jawaban pada tautan yang sudah mimin sediakan di bawah ini
  • Contoh Soal PAS Fisika Kelas 11 Lihat 
Selain mengunduh contoh soal PAS Semester 1 diatas, rekan-rekan ruang pendidikan juga dapat memanfaatkan Kisi-kisi Soal PAS Kelas 10, 11 dan 12 SMA/MA Tahun 2022/2023 yang sudah mimin rancang pada tautan berikut
  • Kisi-kisi Soal PAS Kelas X Lihat
  • Kisi-kisi Soal PAS Kelas XI Lihat
  • Kisi-kisi Soal PAS Kelas XII Lihat
Demikian yang dapat mimin bagikan terkait contoh soal PAS Fisika Kelas 11 SMA/MA Semester 1 Tahun 2022/2023 ini semoga bermanfaat dan dapat meringankan tugas rekan-rekan ruang pendidikan dalam menyusun kisi-kisi dan soal PAS nanti

Ruang Pendidikan adalah Media yang menyajikan Informasi Pendidikan dan Pembelajaran Online

1 Comments so far

ada soal fisika yang lain lagi ga min


EmoticonEmoticon