Sunday, January 10, 2021

Jadwal Dan Materi BDR Di TVRI Tanggal 11, 12, 13, 14, 15 Januari 2021

Jadwal Dan Materi BDR Di TVRI Tanggal 11, 12, 13, 14, 15 Januari 2021 - Kegiatan Pembelajaran Semester Genap Tahun Pelajaran 2020-2021 akan segera dilaksanakan kembali di satuan pendidikan di masa pandemi Covid-19
Jadwal BDR Di TVRI Tanggal 11, 12, 13, 14, 15 Januari

Pelaksanaan kegiatan pembelajaran di semester genap tahun pelajaran 2020-2021 pada masa Pandemi Convid-19 telah diatur dalam SKB 4 Menteri tentang Pelaksanaan Penyelenggaraan Pembelajaran Semester Genap Tahun Ajaran 2020-2021 

Dalam peraturan SKB 4 Menteri di jelaskan bahwa Pemerintah telah membuat sebuah kebijakan terhadap penyelenggaraan pelaksanaan pembelajaran di semester genap tahun akademik 2020-2021 dengan memberikan penguatan peran Pemerintah daerah/kantor wilayah (kanwil)/Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten/Kota sebagai salah satu pihak yang paling mengetahui dan memahami keadaan, kondisi dan kebutuhan serta kapasitas daerahnya

Walaupun Pemerintah daerah memiliki kewenangan untuk memberikan izin kepada satuan pendidikan untuk melakukan pembelajaran tatap muka,bukan berarti di semester genap tahun ajaran 2020-2021 nanti seluruh sekolah harus melakakukan pembelajaran secara tatap muka tanpa mempertimbangkan beberapa faktor yang menyebabkan satuan pendidikan dapat beroprasi dalam kegiatan pembelajaran secara tatap muka

Diantara faktor yang menyebabkan Pemerintah Daerah memberikan izin dalam pelaksanaan pembelajaran di semester genap ini adalah sebagai berikut
  1. Tingkat risiko penyebaran COVID-19 di wilayahnya;
  2. kesiapan fasilitas pelayanan kesehatan;
  3. kesiapan satuan pendidikan dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka sesuai dengan daftar periksa sebagaimana tercantum dalam angka XV;
  4. akses terhadap sumber belajar/kemudahan Belajar Dari Rumah (BDR);
  5. kondisi psikososial peserta didik;

Jadwal BDR Di TVRI Minggu Kedua Semester II 2020-2021


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyiapkan dua alternatif dalam pelaksanaan pembelajaran salah satunya adalah program Belajar dari Rumah (BDR) yang ditayangkan di Televisi Republik Indonesia (TVRI) untuk jenjang pendidikan PAUD dan Sekolah Dasar (SD). 

Tayangan tersebut dimulai dari bulan Januari s.d. Maret 2021, Senin s.d. Jumat, pukul 08.00 sampai 11.30 WIB, berikut ini jadwal tayangan pembelajaran yang akan di mulai di TVRI untuk jenjang PAUD dan Sekolah Dasar (SD)

Jenjang PukulMateri
PAUDPAUD08.00-08.30 WIB
SDKelas 108.30-09.00 WIB
SDKelas 209.00-09.30 WIB
SDKelas 309.30-10.00 WIB
SDKelas 410.00-10.30 WIB
SDKelas 510.30-11.00 WIB
SDKelas 611.00-11.30 WIB
Untuk mengetahui lebih jelasnya terkait Jadwal BDR DI TVRI Minggu kedua di Semester genap tahun ajaran 2020-2021 silahkan anda perhatikan tabel berikut

1. Jadwal BDR Hari Senin 11 Januari 2021

Jenjang PukulMateri
PAUD08.00-08.30 WIBBermain Bersama
Kelas 1 SD08.30-09.00 WIBTempat Tinggal dan Kondisi Jalan Sekitar Rumah
Kelas 2 SD09.00-09.30 WIBTempat Tinggal dan Kondisi Jalan di Sekitar
Kelas 3 SD09.30-10.00 WIBJalan di Sekitarku
Kelas 4 SD10.00-10.30 WIBTransportasi Umum dan Pribadi
Kelas 5 SD10.30-11.00 WIBKenali Transportasi Umum
Kelas 6 SD11.00-11.30 WIBTransportasi Daring

2. Jadwal BDR Hari Selasa 12 Januari 2021

Jenjang PukulMateri
PAUD08.00-08.30 WIBAnak Cerdas dan Rajin
Kelas 1 SD08.30-09.00 WIBTetangga Sekitar
Kelas 2 SD09.00-09.30 WIBMengenal Tetangga Sekitar
Kelas 3 SD09.30-10.00 WIBPerang Armada
Kelas 4 SD10.00-10.30 WIBPilih Kendaraan Pribadi atau Umum
Kelas 5 SD10.30-11.00 WIBNaik Transportasi Umum
Kelas 6 SD11.00-11.30 WIBBagaimana Cara ke Rumahku

3. Jadwal BDR Hari Rabu 13 Januari 2021

Jenjang PukulMateri
PAUD08.00-08.30 WIBBelajar Bentuk Geometri
Kelas 1 SD08.30-09.00 WIBWarung dan Toko Membantu Kebutuhan Sehari-hari
Kelas 2 SD09.00-09.30 WIBWarung, Toko, atau Pasar di Sekitar Rumah Kita
Kelas 3 SD09.30-10.00 WIBJalan-jalan Sore
Kelas 4 SD10.00-10.30 WIBSering dan Sukakah Kalian Naik Kendaraan Umum
Kelas 5 SD10.30-11.00 WIBMasalah Angkutan Umum
Kelas 6 SD11.00-11.30 WIBJalan-jalan Naik Angkutan Umum

4. Jadwal BDR Hari Kamis 14 Januari 2021

Jenjang PukulMateri
PAUD08.00-08.30 WIBSayur dan Buah
Kelas 1 SD08.30-09.00 WIBFasilitas Umum di Sekitar Kita
Kelas 2 SD09.00-09.30 WIBFasilitas Umum di Sekitar Rumah Kita
Kelas 3 SD09.30-10.00 WIBBanyak Jalan Menuju Rumah
Kelas 4 SD10.00-10.30 WIBKendaraan Pribadi di Ibu kota
Kelas 5 SD10.30-11.00 WIBTransportasi Dalam Angka
Kelas 6 SD11.00-11.30 WIBPerkembangan Transportasi Laut

5. Jadwal BDR Hari Jum'at 15 Januari 2021

Jenjang PukulMateri
PAUD08.00-08.30 WIBCerita Katak dan Bebek
Kelas 1 SD08.30-09.00 WIBFasilitas Umum Gratis di Sekitar Kita
Kelas 2 SD09.00-09.30 WIBTempat Ibadah di Sekitar Rumah Kita
Kelas 3 SD09.30-10.00 WIBDi Sekitar Rumahku
Kelas 4 SD10.00-10.30 WIBAngkutan Umum dan Rambu Segitiga
Kelas 5 SD10.30-11.00 WIBTransportasi Impian
Kelas 6 SD11.00-11.30 WIBBus Favoritku

Materi BDR Di TVRI Tanggal 11-15 Januari 2021


Materi tayangan BDR Di TVRI jenjang Sekolah Dasar akan mengikuti modul pembelajaran sesuai kurikulum (darurat) dengan mengutamakan pemenuhan kompetensi literasi, numerasi, dan penguatan karakter

Kompetensi Literasi & Numerasi

Berikut hal yang dapat dilakukan orang tua untuk membantu meningkatkan kompetensi literasi dan numerasi anak dari melihat tayangan:
  1. Pandulah anak memahami instruksi lisan dari tayangan program dengan cara meminta anak mengulanginya. Orang tua juga perlu mengajukan pertanyaan- pertanyaan kepada anak tentang katakata yang belum dipahami, lalu membantu menjelaskannya. Setelah anak mengerti, mintalah anak untuk membuat kalimat dari kata-kata tersebut.
  2. Khusus untuk instruksi/pertanyaan tertulis (dalam bentuk teks), mintalah anak membaca kembali instruksi tersebut.
  3. Bimbing anak untuk menyampaikan pendapatnya dengan melakukan diskusi.
  4. Perhatikan bagaimana susunan kalimat yang dibuat anak.
  5. Bantu anak agar bisa menyampaikan gagasan dengan kalimat yang benar dan runut.
  6. Orang tua diharapkan bisa mengarahkan anak agar bisa mengemukakan pendapatnya lewat diskusi.
  7. Mintalah anak menyampaikan gagasannya secara lisan. Jika memungkinkan, direkam.
  8. Untuk tugas tertulis, bantulah anak menuliskan baris demi baris tugasnya
Penguatan Karakter
  1. Percaya diri menjawab pertanyaan.
  2. Tolong menolong.
  3. Religius.
  4. Rasa ingin tahu

Unduh Panduan BDR Di TVRI Minggu Ke 2 Semester Genap 


Untuk mempelajari Jadwal dan Materi BDR Di TVRI pada minggu kedua di Semester Genap tahun ajaran 2020-2021 silahkan anda dapat mempelajarinya Disini

Demikian yang dapat mimin informasikan terkait Jadwal dan Materi BDR Di TVRI Tanggal 11, 12, 13, 14, 15 Januari 2021 ini, semoga dengan adanya Panduan BDR di TVRI yang di terbitkan oleh Kemendikbud dapat memberikan alternatif dalam memberikan asupan pengetahuan bagi anak-anak di jenjang PAUD dan Sekolah Dasar

Ruang Pendidikan adalah Media yang menyajikan Informasi Pendidikan dan Pembelajaran Online


EmoticonEmoticon