Dengan
terbitnya Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 183 Tahun 2019 tentang
Kurikulum Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab pada Madrasah,
Kementerian Agama RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam telah
menerbitkan buku teks pelajaran
Buku teks pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Bahasa Arab yang telah diterbitkan Kementerian Agama merupakan buku wajib yang harus di miliki dan dijadikan sumber belajar bagi peserta didik dan guru dalam melaksanakan pembelajaran di Madrasah
Pengembangan buku teks mata pelajaran pada madrasah tersebut diarahkan untuk tidak sekedar membekali pemahaman keagamaan yang komprehensif dan moderat saja, namun juga dapat memandu proses internalisasi nilai keagamaan pada peserta didik
Pemahaman Islam yang moderat dan penerapan nilai-nilai keagamaan dalam kurikulum PAI di Madrasah tidak lepas dari konteks kehidupan berbangsa dan bernegara yang berdasarkan Pancasila, berkonstitusi UUD 1945 dalam kerangka memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia yang Bhinneka Tunggal Eka
Buku Teks Pelajaran PAI Dan Bahasa Arab Kurikulum 2013 Rev 2019
Buku teks pelajaran PAI dan Bahasa Arab Kurikulum 2013 edisi revisi 2019 yang diterbitkan Direktorat KSKK untuk jenjang MI, MTs dan MA/ MAK semua peminatan tersebut terdiri dari:
- Al-Qur’an Hadis
- Akidah Akhlak
- Fikih
- SKI dan
- Bahasa Arab
- Kurikulum PAI Dan Bahasa Arab
- Juknis Penyusunan Kurikulum Madrasah Tahun 2020
- Modul Pembelajaran Daring PAI Jenjang SD/MI
Selain itu, Direktorat Jenderal KSKK juga telah menerbitkan buku teks mata pelajaran untuk jenjang Madrasah Aliyah Kurikulum 2013 revisi 2019 untuk Peminatan Keagamaan, buku teks tersebut meliputi:
- Buku Tafsir
- Hadis
- Ilmu Tafsir
- Ilmu Hadit
- Ushul Fikih
- Ilmu Kalam
- Akhlak Tasawuf dan
- Bahasa Arab berbahasa Indonesia,
Buku Bahasa Arab Kelas 1-6 MI
Penrbitan Buku teks pelajaran Bahasa Arab untuk jenjang Madrasah Ibtidaiyah ini merupakan implementasi Kurikulum 2013 yang disusun dan ditelaan oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Agama dan dipergunakan dalam penerapan Kurikulum 2013
Draf buku teks pelajaran Bahasa Arab jenjang Madrasah Ibtidaiyah ini berlaku sementara sampai waktu uji publik selesai, untuk itu jika nanti dalam pembahasan, ulasan ataupun penulisan dan sumbernya terdapat kesalahan atau kekurangan mohon untuk segera memberikan saran dan masukan guna untuk penyempurnaan sesuai dengan tuntutan zaman
Untuk mengetahui Buku teks pelajaran Bahasa Arab Kurikulum 2013 Revisi 2019 jenjang Madrasah Ibtidaiyah silahkan anda bisa lihat pada tautan berikut ini
- Buku Bahasa Arab Kelas 1 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
- Buku Bahasa Arab Kelas 2 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
- Buku Bahasa Arab Kelas 3 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
- Buku Bahasa Arab Kelas 4 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
- Buku Bahasa Arab Kelas 5 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
- Buku Bahasa Arab Kelas 6 MI Kurikulum 2013 Revisi 2019
Baca Juga :
Kurikulum dan buku teks pelajaran adalah dokumen hidup yang memiliki fleksibilitas, memungkinkan untuk disempurnakan sesuai dengan tuntutan zaman dan implementasinya akan terus berkembang melalui kreatifitas dan inovasi para guru, jika nanti ditemukan kekurangan maka segera anda klarifikasikan kepada Direktorat jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) untuk disempurnakan
EmoticonEmoticon